Sebaran Horizontal Konsentrasi Nitrat Dan Fosfat Anorganik Di Perairan Muara Sungai Kendal Kabupaten Kendal

  • Dwi Nur Hanifah Universitas Diponegoro
  • Sri Yulina Wulandari Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Diponegoro
  • Lilik Maslukah Departemen Oseanografi, Universitas Diponegoro
  • Endang Supriyantini 2. Departeman Kelautan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Diponegoro

Abstract

Muara sungai Kendal banyak dimanfaatkan untuk berbagai aktivitas masyarakat seperti pemukiman penduduk, industri, pertambakan dan Tempat Pelelangan Ikan. Aktivitas masyarat di sekitar sungai Kendal akan mempengaruhi kondisi perairan di muara sungai Kendal. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan November 2017. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sebaran konsentrasi nitrat dan fosfat anorganik secara horizontal di permukaan perairan muara sungai Kendal. Pengambilan sampel dilakukan pada 12 stasiun menggunakan metode purposive sampling dengan pertimbangan dapat mewakili wilayah muara sungai, dekat pantai, wilayah transisi dan laut. Data utama meliputi konsentrasi nitrat dan fosfat. Data pendukung meliputi suhu, salinitas, DO, pH dan kecerahan yang diukur secara langsung di lapangan, serta data yang diperoleh dari berbagai instansi terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsentrasi nitrat dan fosfat semakin menurun menuju laut. Konsentrasi nitrat berkisar 2,1172 – 3,2459 µmol/l dan konsentrasi fosfat berkisar 0,1699 – 1,0437 µmol/l. Pola sebaran konsentrasi nitrat dan fosfat tidak mengikuti pola arus.

 

The estuary of Kendal is widely used for various activities such as residential, industrial, fishpond and fish auction places. Activity around the Kendal river will affect the conditions at the estuary of Kendal. This research was conducted in November 2017. The purpose of this research was to know the distribution of nitrate and inorganic phosphate concentration horizontally at surface of estuary Kendal. Sampling was conducted on 12 stations used purposive sampling method with consideration to represent the estuary, near shore, transition area and the sea. The Primary data included nitrate and phosphate concentrations. Supporting data included temperature, salinity, DO, pH and brightness measured directly in the field, as well as data obtained from various related agencies. The results showed that the concentration of nitrate and phosphate decreased toward the sea. Nitrate concentrations ranged from 2.1172 – 3.2459 µmol/l and phosphate concentrations ranged from 0.1699 – 1.0437 µmol/l. The distribution pattern of nitrate and phospate concentration did not follow the current pattern.

Keywords: Nitrate, Phosphate, Distribution, Estuary of Kendal, Nitrat, Fosfat, Sebaran, Muara Sungai Kendal

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2018-12-05
Abstract viewed = 981 times
pdf downloaded = 902 times