Empowering The Community And Village Potential As Edutourism In Kemuja, Bangka Regency

Memberdayakan Masyarakat Dan Potensi Desa Sebagai Edutourism Di Kemuja Kabupaten Bangka

  • Ineu Sulistiana Program Studi Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Bangka Belitung
  • Devi Valeriani Program Studi Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Bangka Belitung

Abstract

Edutourism atau wisata edukasi merupakan suatu perjalanan wisata yang memiliki nilai tambah edukasi, tidak hanya sekedar berwisata tetapi juga bertujuan untuk menambah nilainilai edukasi atau pendidikan bagi wisatawan (Buku Panduan Eduwisata, 2017). Desa Kemuja merupakan salah satu desa di Kabupaten Bangka yang memiliki potensi dan peluang untuk pengembangan kawasan eduwisata. Hal ini terlihat dari potensi berupa produk unggulan Desa Kemuja yaitu beras aruk yang berbahan dasar singkong serta potensi lainnya berupa cetak sawah atau areal persawahan yang cukup luas mencapai 320 hektar (BPS, 2017). Namun besarnya potensi yang dimiliki belum didukung dengan pengoptimalan pemberdayaan masyarakat setempat khususnya pemberdayaan kelompok-kelompok tani di Desa Kemuja. Hal tersebut dikarenakan terbatasnya pengetahuan, wawasan dan keterampilan dalam memanfaatkan potensi lokal yang dimiliki. Kegiatan pengabdian ini dilakukan dengan metode survey sebagai tahap persiapan dan sosialisasi serta dialog sebagai tahap pelaksanaan. Tujuan pelaksanaan dialog dan sosialisasi yaitu untuk memberi wawasan tentang potensi desa yang dimiliki dengan pemanfaatan teknologi untuk peningkatan produksi beras aruk dan menjadikan proses produksinya sebagai peluang edutourism di Desa Kemuja. Selain itu, sosialisasi dan dialog dilakukan dengan tujuan untuk
memberdayakan Gapoktan Sejahtera Desa Kemuja mengenai pengembangan areal persawahan sebagai kawasan edutourism. Hasil dari kegiatan ini berupa rancangan alternatif draft visi dan misi edutourism di Desa Kemuja serta upaya peningkatan partisipasi masyarakat setempat melalui pemberdayaan kelompok-kelompok tani yang ada di Desa Kemuja

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-01-18
How to Cite
Sulistiana, I., & Valeriani, D. (2019). Empowering The Community And Village Potential As Edutourism In Kemuja, Bangka Regency. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Bangka Belitung, 5(2), 9-13. https://doi.org/10.33019/jpu.v5i2.742
Abstract viewed = 829 times
pdf downloaded = 543 times