ANALISA KESTABILAN KAPAL ISAP PASIR DARI KEDALAMAN 40 METER MENJADI 66 METER

  • Firlya Rosa Universitas Bangka Belitung

Abstract

Abstrak

Kapal isap pasir dapat dimodifikasi sebagai kapal isap material timah yang digunakan untuk perairan lepas pantai dengan kedalaman lebih dari 50 m. Untuk memenuhi kedalaman tersebut, perlu dilakukan modifikasi kapal isap pasir dengan memanjangkan ladder sesuai dengan kapasitas yang diinginkan. Penelitian ini memodifikasi kemampuan kapal isap pasir yang sudah ada dengan kedalaman pengerukan 40 m menjadi kapal isap timah dengan kedalaman 66 m. Tanpa merubah dimensi maupun geometri dari ponton dan peralatan yang sudah ada, membuang ladder 40 m, menambah peralatan pendukung pengerukan 66 m dan membuat konstruksi ladder untuk kedalaman 66 m menyebabkan perubahan stabilitas kapal sehingga perlu dianalisa kembali stabilitas kapal isap pasir modifikasi tersebut. Analisa dilakukan dengan mendata peralatan yang masih tetap digunakan, menghitung berat estimasi peralatan-peralatan yang dimodifikasi, menghitung peralatan-peralatan tambahan dan menempatkan posisi peralatan modifikasi terhadap titik acuan serta menentukan pusat titik massa (COG) yang baru dengan menggunakan metode momen. Dari hasil analisa didapatkan bahwa sudut kemiringan heel to starboard kapal isap modifikasi sama dengan kapal isap yang ada sebesar 0,2° yang menyebabkan kapal isap modifikasi mengalami kemiringan ke arah port kapal. Selain itu, sudut lengan pengembali (GZ) kapal isap modifikasi lebih rendah dibandingkan kapal isap pasir yang ada dan tidak memenuhi standar IMO. Dari hasil analisa, maka kapal isap pasir modifikasi perlu dilakukan perubahan geometri dan dimensi dari ponton untuk mendapatkan stabilitas dan memenuhi standar IMO.

Downloads

Download data is not yet available.

References

[1] Firlya Rosa, “Analisis Awal Kestabilan Ponton Kapal Isap Pasir Kedalaman 40 M", Jurnal Manutech Vol. 7 No. 1, Juni 2015, (Hal 51- 55), ISSN : 2089-5550
[2]Antonim,“International Maritime Organization”, I. L. (n.d.). Lloyd's Register.
[3]Antonim, “Hidromax Windows Version 11.1 User Manual”, Formation Design Systems, 2005.
Published
2017-01-02
How to Cite
Rosa, F. (2017). ANALISA KESTABILAN KAPAL ISAP PASIR DARI KEDALAMAN 40 METER MENJADI 66 METER. Machine : Jurnal Teknik Mesin, 2(2), 1-5. Retrieved from https://journal.ubb.ac.id/machine/article/view/554
Abstract viewed = 545 times
PDF (Bahasa Indonesia) downloaded = 321 times