PROGRAM PENDINGINAN IKAN PADA KELOMPOK PEDAGANG PASAR PELELANGAN MUARA BARU JAKARTA UTARA

  • Lilik Zulaihah
  • Iswadi Nur
  • Amir Marasabessy

Abstract

Tempat pelelangan ikan di area muara baru Jakarta utara merupakan pelelangan terbesar di DKI Jakarta, yang didukung oleh pusat cold storage baik ikan laut maupun ikan air tawar, merupakan tempat pelabuhan eksport dan import sehingga sangat strategis untuk berlangsungnya kegiatan pelelangan ikan. Penanganan ikan laut pada dasarnya terdiri dari dua tahap, yaitu penanganan di atas kapal dan penanganan di darat. Penanganan ikan setelah penangkapan atau pemanenan memegang peranan penting untuk memperoleh nilai jual ikan yang maksimal. Tahap penanganan ini menentukan nilai jual dan proses pemanfaatan selanjutnya serta mutu produk olahan Prosedur kerja yang dilakukan untuk proses pendinginan ikan segar baik ikan air tawar maupun ikan laut, di mulai dari tempat penangkapan ikan air tawar yaitu bendungan jati luhur dan cirata, Begitu juga untuk air laut dimulai dari penamgkapan di laut maupun dari cold storage. Hasil tangkapan ikan baik air laut maupun air tawar langsung dimasukkan ke dalam ice box dalam keadaan hidup dengan volume 50% terus ditambahkan es batu sampai penuh kemudian ditutup.Jumlah es batu yang dimasukkan ke dalam ice box dengan perbandingan 1:1 . Sesampai dipelabuhan ikan air laut langsung dibawa ke cold storage untuk dilakukan pendinginan dan dipersiapkan untuk keperluan pasar pelelangan ikan setiap hari. Sedangkan ikan air tawaryang datang langsung dilakukan penyortiran berdasarkan berat ikan. Kemudian dimasukkan kedalam bak terbuka, diikuti dengan es batu untuk menjada kesegaran ikan selama penjualan. Untuk ikan yang kurang sehat dan cacat akan dilakukan pengasinan menjadi ikan asin, sehingga tidak ada yang terbuang.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2018-10-11
Abstract viewed = 2586 times
pdf (Bahasa Indonesia) downloaded = 8229 times