ANALISIS ANGKA KEAMANAN DIAFRAGMA WALL MENGGUNAKAN PERMODELAN MOHR COLOUMB DENGAN PARAMETER TOTAL DAN EFEKTIF

  • Ferra Fahriani Jurusan Teknik Sipil Universitas Bangka Belitung

Abstract

Pada satu lereng buatan (galian dalam) memerlukan suatu konstruksi penahan tanah yang besar untuk menahan  tekanan lateral yang terjadi agar lereng dalam keadaan stabil. Analisis kestabilan suatu lereng ditunjukkan pada suatu angka keamanan.  Ketika dipasang suatu konstruksi penahan tanah perlu  dianalisis angka keamanan dari penahan tanah tersebut. Pemilihan parameter tanah yang tepat sangat diperlukan untuk mendapatkan hasil analisis yang tepat. Pada penelitian ini akan dianalisis angka keamanan suatu diafragma wall yang dipasang sebagai penahan pada suatu galian dalam. Dengan menganalisis besarnya bending momen pada diafragma wall  yang terjadi menggunakan program  PLAXIS selanjutnya dapat ditentukan besarnya angka keamanan diafragma wall. Permodelan tanah menggunakan permodelan Mohr – Coloumb yang di analisis dengan analisis  drained dan undrained menggunakan parameter total dan efektif digunakan pada penelitian ini. Hasil analisis didapatkan bahwa semakin dalam galian, faktor keaman galian yang didapat semakin kecil.   Analisis galian dalam menggunakan analisis drained memberikan faktor keamanan yang kecil dibandingkan undrained. Dari Angka keamanan yang paling kecil didapat dalam desain galian dalam keadaan kritis terjadi pada kondisi drained. Untuk itu disarankan penggunaan analisis drained pada analisis galian dalam, sebagaimana telah diungkapkan pada beberapa teori  tentang pemilihan parameter pada  galian dalam

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2018-08-23
How to Cite
Fahriani, F. (2018). ANALISIS ANGKA KEAMANAN DIAFRAGMA WALL MENGGUNAKAN PERMODELAN MOHR COLOUMB DENGAN PARAMETER TOTAL DAN EFEKTIF. FROPIL (Forum Profesional Teknik Sipil), 2(2), 102-107. https://doi.org/10.33019/fropil.v2i2.274
Abstract viewed = 380 times
pdf (Bahasa Indonesia) downloaded = 250 times