RADIASI LUBANG HITAM SIMETRI BOLA DE RHAM-GABADADZE-TOLLEY BERDIMENSI TINGGI

  • Yuant Tiandho Jurusan Fisika, Universitas Bangka Belitung

Abstract

Di dalam artikel ini dilakukan analisis radiasi pada lubang hitam simetri bola berdimensi lebih dari tiga. Lubang hitam simetri bola yang dikaji adalah lubang hitam de Rham-Gabadadze-Tolley (RGT). Untuk menyederhanakan perhitungan maka diasumsikan dalam proses radiasi, lubang hitam tersebut mengemisikan partikel tak berspin dan tak bermassa. Perhitungan temperatur lubang hitam dilakukan berdasarkan gambaran tunneling. Pada lubang hitam 3-dimensi, temperatur dari lubang hitam berbanding lurus dengan massanya. Sedangkan pada lubang hitam 4-dimensi dan 5-dimensi, terdapat suatu temperatur kritis yang bernilai minimum. Temperatur kritis dari kedua lubang hitam tersebut bergantung pada hubungan antara massa lubang hitam dengan konstanta kosmologi.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2018-09-27
Abstract viewed = 516 times
pdf (Bahasa Indonesia) downloaded = 300 times